Ketika mendirikan sebuah perusahaan, tidak hanya aspek bisnis yang harus Anda perhatikan, namun terdapat aspek ketenagakerjaan yang juga merupakan kunci dari kualitas perusahaan. Untuk meningkatkan kualitas perusahaan dari aspek sumber daya manusianya, hal yang bisa Anda lakukan adalah mengadakan promosi karyawan.
Promosi karyawan merupakan kenaikan karyawan pada peringkat atau jabatan yang lebih tinggi. Selain itu, promosi karyawan bisa meliputi peningkatan gaji, tunjangan, dan status. Tidak bisa dipungkiri, promosi merupakan salah satu faktor pendorong produktivitas karyawan. Hal tersebut dikarenakan, karyawan merasa dihargai karena loyalitas dan dedikasinya yang telah diberikan kepada perusahaan.
Perhatikan Faktor Penting Saat Promosi Karyawan
Perlu pertimbangan matang untuk mempromosikan karyawan, karena tidak hanya berbicara pada kenaikan jabatan saja, tetapi tanggung jawab yang diberikan juga bertambah besar. Sebelum memutuskan, Anda harus memperhatikan beberapa faktor penentu pada karyawan yang akan dipromosikan sebagai berikut:
Belajar adalah proses seumur hidup. Jika Anda mempunyai karyawan yang memiliki keinginan kuat untuk terus belajar, maka karyawan tersebut siap untuk dipromosikan. Karena Ia akan mengimplementasikan pembelajaran yang didapatnya untuk keberhasilan perusahaan.
Karyawan yang memiliki kemampuan untuk mengontrol emosi dengan baik, dapat memberikan suasana kerja yang baik pula, Karena karyawan yang dipromosikan dari suatu jabatan akan mempunyai tanggung jawab yang lebih besar. Maka dari itu, mengontrol emosi dengan baik penting dilakukan.
Jika sedang dikejar deadline, 24 jam dalam sehari saja rasanya tidak cukup, karena begitu banyak target yang harus diselesaikan. Belum lagi meeting dengan client dan pihak lainnya. Karena itulah, penting untuk memiliki karyawan yang dapat mengelola waktu sebaik mungkin. Agar target dan deadline dapat diselesaikan dan tidak sampai mengganggu waktu istirahat tim kerja.
Kemampuan seseorang untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah dengan baik dapat berdampak positif bagi perusahaan. Terlebih untuk menyelesaikan suatu permasalahan, dibutuhkan pembelajaran dari feedback sebelumnya. Jika kemampuan ini digabungkan, bisa dipastikan perusahaan dapat berkembang dengan pesat.
Keberhasilan dalam perusahaan tidak luput dari hasil kerja karyawan dan berbagai pihak di dalamnya. Pola komunikasi yang baik dan efektif serta tidak membeda-bedakan adalah kunci bagi karyawan yang layak untuk mendapat promosi.
Promosi tidak hanya bermanfaat bagi karyawan untuk pengembangan dirinya, namun promosi karyawan juga memiliki manfaat baik bagi perusahaan, seperti:
Salah satu cara untuk memilih kandidat pemimpin selanjutnya adalah melalui promosi karyawan, karena Anda telah mengetahui prestasi kerja yang telah dicapai dalam kurun waktu tertentu.
Anda dapat menghadiahi karyawan yang telah berkontribusi positif kepada perusahaan dengan memberikan promosi. Dengan mendapatkan promosi, karyawan menjadi termotivasi, karena Ia merasa diapresiasi dan dihargai atas kerja kerasnya.
Lingkungan kerja yang positif menjadi impian bagi semua karyawan. Terlebih ketika perusahaan sering mengapresiasi dan menghargai hasil kerja keras karyawannya. Tentu hal tersebut membuat karyawan merasa nyaman dengan lingkungan kerja dan mampu meningkatkan loyalitasnya kepada perusahaan.
Berdasarkan International Journal of Business and Management Invention (2016) yang ditulis oleh Saharuddin dan Sulaiman, promosi karyawan memiliki pengaruh baik dalam motivasi dan kepuasan kerja. Dikarenakan perusahaan memberi kesempatan untuk karyawannya agar dapat tumbuh dan berkembang.
Perkembangan perusahaan yang baik tidak lepas dari kualitas dan kinerja karyawannya. Jika Anda ingin mengembangkan perusahaan, Anda bisa memulai dari promosi karyawan. Akan banyak ide dan perspektif baru yang dapat memungkinkan perusahaan untuk berkembang.
Jika Anda ingin mengembangkan perusahaan dengan promosi karyawan, Legistra siap membantu Anda dalam pembuatan Form Promosi Karyawan. Dengan paket urus dokumen ketenagakerjaan menyeluruh senilai 10 juta rupiah, Anda akan mendapat layanan berupa:
Serta Pembuatan Template:
Mudah bukan? Yuk urus dokumen ketenagakerjaan bersama Legistra!