Start your business today!

Enam Tips Membangun Startup yang Perlu Diperhatikan

Tips Membangun Startup

Startup adalah bisnis dalam bidang produk atau jasa yang berkaitan dengan teknologi seperti aplikasi, website, dan sebagainya. Biasanya startup memiliki usia yang belum lama dan masih dalam tahap pengembangan. Saat ini banyak kaum muda di Indonesia yang berlomba-lomba membangun startup.

Bisnis ini memang lebih menantang daripada bisnis lain pada umumnya. Untuk membangun startup tidaklah semudah yang dipikirkan, karena ada beberapa aspek yang perlu diketahui selain kualitas, yaitu aspek pemasaran untuk memperkenalkan suatu bisnis kepada masyarakat.

Tips Membangun Startup

Jika Anda tertarik membangun bisnis startup, mari ikuti tips membangun startup dari Legistra!

  • Ide yang Menarik dan Unik

Ide yang menarik tidak serta merta  berasal dari hal yang besar, biasanya ide yang menarik ini dapat ditemui dari hal-hal sederhana yang ada di sekitar Anda. Contohnya, bisnis ojek online adalah salah satu bisnis startup yang terkenal di Indonesia. Berangkat dari ide yang sederhana, ide bisnis ini ternyata memiliki keunikan tersendiri.

Ide yang menarik biasanya akan menghasilkan unique selling point tersendiri, sehingga bisnis startup yang Anda dirikan akan lebih banyak dikenal dan diminati oleh target konsumen Anda. Layaknya bisnis usaha lainnya, Anda juga harus mempertimbangkan seberapa dibutuhkannya bisnis yang akan Anda dirikan.

  • Strategi Bisnis Itu Penting!

Menyusun strategi bisnis sebelum membangun bisnis startup sangatlah penting demi kelangsungan selama mengembangkan bisnis. Model bisnis kanvas dan timeline adalah dua poin penting dalam menyusun strategi untuk memulai bisnis startup

Dikarenakan akan banyak ide bisnis merupakan hal yang baik, namun dalam aktualisasinya Anda harus bisa fokus dengan bisnis mana yang menjadi prioritas, terutama di tahap pengembangan awal agar lebih efisien secara dana dan tenaga. 

  • Risk Management yang Baik

Dalam bisnis tentu risiko rugi secara finansial akan selalu ada, apalagi untuk startup yang tidak didukung dengan modal besar. Risk management adalah salah satu kunci untuk meminimalisir besarnya kerugian yang kita alami. Dengan menganalisa setiap perkembangan bisnis Anda dari masa ke masa, hal tersebut  akan memudahkan Anda mengukur pertumbuhan dan permasalahan yang timbul.

Peran risk management  dalam hal ini adalah mengukur kerugian yang akan terjadi ketika mengambil keputusan yang berkaitan dengan keuangan, namun bukan berarti hal ini menjadi sebuah larangan atau penghalang kita untuk mengambil keputusan.

Dengan risk management yang baik, Anda dapat mendeteksi risiko lebih cepat dapat menghasilkan solusi terbaik. Risk management juga dapat membantu Anda dalam membedakan pengeluaran, pemborosan, dan kerugian.

  • Modal Usaha

Salah satu hal penting sebelum membangun bisnis startup adalah memiliki modal. Hal ini banyak menghambat anak muda yang memiliki banyak ide, namun tidak dapat direalisasikan karena tidak memiliki modal. Seperti yang pernah dijelaskan oleh artikel Legistra sebelumnya, modal usaha dapat diperoleh tidak hanya melalui pinjaman bank. Anda juga dapat mencari investor atau melakukan crowdfunding untuk mengumpulkan modal.

  • Pilih Kantor Sesuai Kebutuhan

Kantor yang dibahas di sini bukan hanya sebuah gedung untuk Anda dan tim melakukan kegiatan membangun bisnis. Anda harus mempertimbangkan mana yang lebih efisien antara kantor virtual atau konvensional.

  • Siapkan Dokumen Legalitas

Jika semua hal di atas telah siap, artinya Anda hanya perlu menyiapkan dokumen untuk membangun bisnis startup. Berikut dokumen-dokumen legalitas yang perlu Anda siapkan:

    • Akta Pendirian Usaha
    • NPWP Badan Usaha
    • Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)
    • Surat Keterangan Domisili Perusahaan (SKDP)
    • Nomor Induk Berusaha (NIB)
    • Merek Dagang

Nah, sekarang Anda sudah mengetahui tips membangun startup dari Legistra kan? Jika Anda sedang dalam proses membangun sebuah startup dan membutuhkan pendampingan legalitas dalam menyewa kantor atau menyiapkan dokumen, Anda dapat menghubungi Legistra!

Share the Post:

Related Posts

WhatsApp chat